Daftar Yayasan Penyalur Tenaga Kerja Area Bekasi Beserta Cara Pendaftarannya
Diera yang sekarang sebagian perusahaan menggunakan jasa yayasan sebagi penyalur tenaga kerja, banyak yayasan yang bermunculan sebagai penyalur tenaga kerja dibawah ini adalah sebagian yayasan penyalur tenaga kerja yang banyak dikunjungi oleh para pencari kerja.
- YAYASAN GLOBAL atau PT. Foresight Global
Cara pendaftaran diyayasan global :
kita siapkan dokumen lamaran kerjaan seperti biasa, kemudian datang langsung keyayasan global, pihak yayasan sudah menyediakan absensi pelamar yang tertera nama perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan. Diabsensi tersebut biasanya sudah ditulis untuk perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan dan persyaratan bagi pelamar seperti Tinggi Badan, usia, jurusan dll. Jika anda beruntung anda bisa langsung tes diyayasan tersebut. Setelah mendaftar atau mengisi absensi kita hanya perlu menunggu sms atau pemberitahuan dari pihak yayasan Global untuk melakukan tes sesuai jadwal yang ditentukan oleh yayasan dan lokasi tes berada diyayasan tersebut. Setiap kali tes kita dikenakan biaya kurang lebih 35 ribu rupiah sekali tes diperusahaan yang membuka lowongan pekerjaan, sebagai biaya fasilitas untuk tes dan penyalur tenaga kerja.
Alamat lengkap PT. Foresight Global Ruko union blok c no. 15-16,Jl. MH. Thamrin, Lippo Cikarang, Sukaresmi, Cikarang Sel. Bekasi, Jawa Barat 17530
Sama halnya dengan yayasan global yayasan oki juga ramai dikunjungi oleh para pencari kerja. Hampir setiap hari ada para pencari kerja yang mendatanginya.
Gambar 2. Yayasan oki |
Cara melamar yayasan OKI, siapkan dukumen lamaran kerja lengkap. Sebelum melamar diyayasan OKI harap perhatikan persyaratan yang tertera, Sepeeti Tinggi Badan, Umur, Jurusan dll. Untuk melamar kita bisa datang langsung kealamat dibawah ini dengan membawa dokumen lamaran kerja.
Alamat lengkap PT. OKI BENJAYA PERSADA :Komplek Palais De Paris Blok I No. 8 Kota Delta Mas, Sukamahi, Kec. Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat 17530
- YAYASAN OS SELENAJAYA atau PT. Selnajaya Prima
Gambar 3.Yayasan Os selenjaya |
Untuk mendaftarkan diyayasan Os Selenajaya kini dipermudah kita dapat mengirimkan Biodata diri lewat aplikasi Whatsapp, Halaman facebook dengan nama Os Selenajaya atau E-mail. Jika kita lolos seleksi kita akan menerima whatsapp dari pihak Os Selenajaya untuk melakukan tes. Proses Tes dilakukan diyayasan tersebut.
- YAYASAN FUJI atau Fuji Bijak Prestasi - Training Center.
Gambar 4.Yayasan fuji |
Untuk mendaftar diyayasan ini kita bisa langsung datang keyayasan beserta dengan membawa berkas lamaran kerja lengkap, Tinggi badan dan usia sangat berpengaruh. Dikenakan biaya saat tes untuk setiap perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan.
- PT Dhasnarindo Karya Utama (DKU) atau Yayasan DKU
Gambar 5.Yayasan DKU
Cara pendaftaran yayasan DKU :
- Klik link berikut : http://www.jobsdku.co.id/member/f
- Kita perlu registrasi sebagai member terlebih dahulu jika ingin mendaftar kita dikenakan biaya 50.000 untuk registrasi member dan mengisi biodata.
- Setelah Selesai melakukan registrasi kita akan mendapatkan balesan email berupa pdf seperti contoh dibawah ini.
- Selanjutnya kita akan mendapatkan no member, untuk dimasukan kedalam grup whatsapp, bukti pembayaran member harap disimpan untuk berjaga-jaga jika ditanyakan bukti pembayaran sebesar 50 rb.
- Jika sudah bergabung kita akan mendapatkan pesan dari yayasan DKU jika spesifikasi kita masuk kedalam perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan.
- Proses tes dilakukan diyayasan DKU.
- Jika terdapat masalah kita bisa langsung kunjungi kantor DKU dengan membawa bukti pembayaran member dan membawa print pdf dari balasan email seperti contoh diatas,atau bisa menghubungi customer service DKU.
Alamat lengkap PT Dhasnarindo Karya Utama (DKU) atau yang lebih dikenal dengan sebutan yayasan DKU : Puri Hutama, Jl.Cemara No.15,Jatimulya, Kec, Tambun Sel., Bekasi,Jawa Barat 17510
Baca juga : Kisi-Kisi soal tes masuk perusahaan
Note : Jika ada yayasan lain yang anda ketahui bisa dimasukkan dikolom komentar. Semangat pejuang loker..
Komentar
Posting Komentar