Cara mengobati dan mencegah penyakit kuncup pada ikan cupang

Cara ampuh mengobati ikan cupang kuncup

Penyakit ikan cupang seperti kuncup ditandai  dengan bentuk fisik, sirip ekor sirip ekor lengket dan tidak mengembang  saat ikan berenang.  Penyebab  utama  adalah sebagai berikut :

  1. Serangan Jamur 
  2. Bakteri 
  3. Suhu air terlalu dingin 
  4. Ph tidak setabil 
  5. Air Kotor (bercampur sisa makanan) 
  6. Makanan yang kotor (cacing yang busuk, jentik nyamuk yang tidak dicuci). 

Jika tidak segera diobati atau ditangani  ikan dapat mati. Bakteri serta jamur  yang terdapat pada ikan  dapat menyerang bagian organ dalam ikan cupang kesayangan kita. Dibawah ini adalah ciri-ciri penyakit  kuncup yang sudah parah :
  1. Badan ikan akan kurus
  2. Tidak mau makan
  3. Tidak bisa berenang normal
Cara mengobati ikan cupang kuncup yang baru terindekasi sirip kuncupnya sebagai berikut  :

  1. Ambil garam (bisa garam ikan atau garam dapur). 
  2. Siapkan sedikit  air digelas aqua masukan ½ air  atau  satu gelas air. 
  3. Masukan garam 3 sendok makan kedalam air tersebut 
  4. Biarkan ikan selama 6 -  8 detik. 
  5. Ikan akan pingsan  sambil menahan sakit. Biasanya langsung terapung atau pingsan. 
  6. Ambil ikan kemudian  masukan kedalam soliter atau tempat  yang berisikan  air bersih. 
  7. Biarkan beberapa saat ikan  akan bangun dan berenang  kembali. 

Jika penyakit  kuncup ini masih awal, baru menyerang sirip biasanya cara ini sangat  praktis  dan ikan bisa langsung sembuh. Tapi jika sudah menyerang organ dalam biasanya sulit untuk  disembuhkan.  Tetapi  tidak menutup kemungkinan  beberapa kasus  parah bisa sembuh. 

Adapun pencegahan  agar tidak terkena penyakit  kuncup yang harus kita lakukan adalah : 
  1. Air untuk ikan cupang diberikan  rendaman daun ketapang 
  2. Air untuk ikan cupang kita berikan sedikit garam
  3. Jangan langsung  meletakan ikan dibotol atau soliter ikan yang menempel langsung ditanah atau lantai lembab, usahakan ada alas jika memungkinkan. 
  4. Usahan ikan tidak terpapar hembusan angin langsung dalam waktu lama yang menyebabkan suhu air terlalu dingin. 
  5. Ganti rutin air jika diperlukan. 




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lowongan kerja PT Dwida Jaya Tama

Lowongan Kerja PT Deka Sari Pekasa (INNOLA)

Lowongan Kerja PT Daelim International Inc

Lowongan kerja PT JKS PRECAST